Sungai Ci Tanduy sebagai Sumber Kehidupan


Episode 1
Setelah pada postingan sebelumnya saya telah membahas mengenai “Jembatan Penghubung Banjar-Ciamis” kali ini saya akan membahas mengenai “Sungai Ci Tanduy sebagai Sumber Kehidupan” dan tentunya berada di daerah tempat saya tinggal.

Berawal dari Sungai Ci Tanduy.
Sungai Citanduy merupakan Sumber Daya Alam  yang sangat penting bagi sebagian penduduk kami. Hal ini dikarenakan sebagian penduduk kami mempertaruhkan nasib demi memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari dengan memanfaatkan SDA  sungai ini.




BATU-BATU PENGHASIL UANG
Bukan hanya sebatas air sungai yang mengalir, namun sungai ini dapat menjadi sumber penghasilan. Batu-batu besar yang terhampar di sungai dapat dimanfaatkan menjadi bahan pondasi bangunan, untuk membuat jalan ataupun untuk yang lainnya. Sedangkan untuk batu-batu kecil, biasa dimanfaatkan oleh penduduk sekitar terutama oleh ibu-ibu rumah tangga untuk dijadikan batu sprit yang dibutuhkan untuk membuat jalan raya.

Untuk dapat menjadikan batu sprit dan untuk memeroleh sepeser uang, tentu harus melewati serangkaian proses pekerjaan yang harus di tempuh.
 Pertama, penduduk harus mencari dan mengumpulkan batu-batu kecil di sekitar sungai;
 Kedua, batu-batu kecil yang telah terkumpul harus diangkut ke tempat pemecahan batu;
 Ketiga, batu-batu itu harus di pecahkan satu demi satu “ceuk basa sundana mah di geprek hiji-hiji” ku palu;
 Tera,khir setelah batu terkumpul menjadi batu-batu pecahan (batu sprit) akhirnya siap untuk di jual.

Harga sekitar Rp 100.000 per kubik                                                                                 
Harga ini tentu tidak sebanding dengan tenaga dan jerih payah yang harus dilakuka. Mencari dan mengumpulkan batu-batu di bawah teriknya sinar matahari di tambah dengan dinginnya air sungai yang mengalir, mengangkut, dan masih harus memecah batu satu demi satu,...
Itulah rutinitas sebagian penduduk kami terutama ibu-ibu rumah tangga setiap hari demi memenuhi kebutuhan hidup yang tek terbatas.




ANDA MEMBUTUHKAN BATU SPRIT UNTUK JALAN, BATU UNTUK PONDASI DAN YANG LAINNYA SILAHKAN DATANG KE ALAMAT BERIKUT:
Dsn. Karang Pucung Kulon, Ds. Jajawar. Kec. Banjar Kota Banjar

Penulis : dienz Liverpudlian ~ Sebuah blog yang menyediakan berbagai macam informasi

Artikel Sungai Ci Tanduy sebagai Sumber Kehidupan ini dipublish oleh dienz Liverpudlian pada hari . Semoga artikel ini dapat bermanfaat.Terimakasih atas kunjungan Anda silahkan tinggalkan komentar.sudah ada 0 komentar: di postingan Sungai Ci Tanduy sebagai Sumber Kehidupan
 

0 komentar: